Rabu, 26 Agustus 2015

KELEMBUTAN ROTI DAN ISINYA MEMBERI RASA NYAMAN DI LIDAH

Sore-sore kelaparan, enaknya pasti kita nyari makanan yang ngga terlalu berat, sekedar mengganjal perut aja udah cukup. Setelah muter-muter dan debat buat nyari tempat makan yang enak di sore hari, kita pun menjatuhkan pilihan ke Retoran Canai Manak Kuala Lumpur. Sesuai namanya, restoran ini menyediakan menu roti canai asal India. Hanya saja karena pemiliknya pernah bekerja di restoran India yang ada di Malaysia, roti canai yang satu ini lebih dikenal sebagai masakan khas dari Malaysia.
 
Restoran ini sangat terkenal khususnya oleh para remaja yang ingin bersantai di sore hari. menu andalannya adalah roti canai, nasi biryani, nasi goreng, kari dan lain-lain. Berlokasi di Jl. Teuku Umar No.51, Banda Aceh, restoran ini punya tempat yang strategis, sehingga kita ngga kesulitan mencari lokasinya. Interior restoran yang apik dan cozy membuat tempat ini sangat disenangi oleh para pemuda-pemudi yang ingin bersantai di sore dan malam hari. Kita bisa pilih untuk makan di dalam ruangan atau di teras restoran.
 
Menu yang paling favorit di tempat ini adalah roti canai isi srikaya, maka saya pun pilih menu itu, sedangkan sahabat saya pilih roti canai isi durian. Rasa rotinya sangat enak, rotinya empuk, dan srikayanya juga rasanya pas dan ga bikin mual. Sedangkan untuk roti canai  isi durian, dari baunya saja udah menggoda (bagi pecinta durian tentunya). Saya pun merasa tergoda untuk mencicipi roti canai isi durian pesanan teman saya, dan rasa durian sangat kuat dan membari kesan yang lembut dan nyaman di lidah. Untuk menambah kenikmatan, roti canai ini sangat mantap kalau ditemani dengan secangkir teh tarik hangat.
 
Roti yang nikmat dan harga yang murah meriah, memang pantas kalau tempat ini menjadi incaran tempat nongkrongnya anak-anak muda di Aceh. Setelah perut kenyang dan puas dengan kenikmatan roti canai dan bersatai sejenak di dalam resto yang cozy ini, pengunjung pun mulai terlihat ramai ketika menjelang malam. Karena merasa kasihan buat yang lagi ngantri menunggu meja kosong, kita memutuskan untuk pulang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar