Jumat, 28 Agustus 2015

PAPRICANO, JUARANYA KANTIN DENGAN KULINER ALA MEXICO DI PASAR SANTA!

Sebenernya sebelum ini belum pernah makan kuliner ala Mexico sih, keliatanya sih kuliner ala Mexico itu enak-enak, jadi aja rasanya pengen banget cicip. Dan akhirnya, waktu jalan-jalan ke Pasar Santa beberapa waktu lalu seneng karena bisa nemuin tempat makan dengan sajian ala Mexico dengan harga yang bersahabat.

Mungkin, kalo diliat dari penampakan kiosnya, tempatnya gak cukup luas tapi lumayan lah bisa duduk-duduk di sedikit deret mejanya. Dan langsung aja si aku merapat ke kasir buat pesen dan bayar pesenannya trus duduk deh. Nah, kalo pesanannya udah ready, ntar nama kita dipanggil buat ambil pesanannya. Nah, yang aku pesen adalah quesadillas yang terkenal enak itu.

Sajian quesadillas yang cuma 25K ini ternyata enak! Kejunya berasa banget, dagingnya juga termasuk banyak, jadi cukup berasa juga. Harga yang worth it bangetlah buat ingredients dan porsi segini. And it became my favorite! Setiap kali menikmati sajian quesadilla dengan cocolan saus avocado dan tomatnya, aku jatuh cinta lagi… eh, hahaha.

Untuk sajian minumannya, yang paling terkenal adalah horchata (15K). Yang ini pernah coba, rasanya seger banget, wangi cinnamon dan rempahnya khas banget dengan semburat manis yang pas. Cocok bangetlah buat lepas dahaga di tengah Pasar Santa yang panas. Tapi sayangnya pas ke Papricano gak sempat pesan, soalnya keburu keabisan. TT___TT

Well, buat yang mau coba sajian ala Mexico dengan harga yang cukup murah, Papricano Mexican Cantina di Lt.1 Pasar Santa bisa jadi jawabannya, kamu juga bisa tengok dikit lini masa Papricano di twitternya @papricano, baru deh meluncur ke Pasar Santa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar