Selasa, 25 Agustus 2015

MATI KARENA COKELAT, TIDAK SENGERI YANG DIBAYANGKAN

Kayaknya emang ngeri banget ya, di Bogor kita bisa mati gara-gara makan cokelat. Eh ternyata itu nama dari salah satu menu cokelat yang dijual di Restoran DBC loh, nama menunya Death By Cokelat. Ternyata bukan namanya aja yang bikin serem, gua kaget karena tempatnya juga lumayan nyeremin juga. Masa ada hantu yang mau nemenin kita makan cokelat. Well apapun itu, mungkin ini adalah salah satu cara marketing dari tempat yang satu ini. Untuk bisa ke DBC ini, maka kamu harus berkunjung ke Bogor. Karena walaupun tempat ini sudah sangat terkenal, tapi DBC hanya satu-satunya hadir dan itu pun di Bogor.

DBC ini menyediakan berbagai macam makanan mulai dari spagheti, coklat, soup, soto ayam, soto saung, ayam bacem, pepes tahu dan lain-lain. Untuk Spaghetti sendiri terbagi menjadi tiga macam yaitu spaghetti bakar, spaghetti biasa dan spaghetti hot plate.

DBC ini ternyata juga memiliki kepanjangan dari Death By Cokelat, tapi karena di Jakarta juga sudah ada yang memiliki nama Death By Cokelat, makan yang di Bogor menggunakan nama DBC. Terakhir kali saya datang ke sini, menu yang saya pesan adalah menu Spaghetti Mushroom Ayam dan Hot Chocolate. Spaghettinya sendiri memiliki rasa yang lezat dengan tekstur mie yang lembut dan bumbunya yang pedas gurih bikin nagih. Hot chocolate yang saya pesan pun bukan chocolate sachetan yang bisasa kita temui di pedagang-pedagang eceran, melainkan chocolate yang alami dan rasa coklatnya pun sangat terasa.

DBC ini berlokasi di Jalan Ceremai 22, Bogor. Jadi buat kamu yang penasaran, saya rekomendasikan untuk sekedar mencoba terlebih dahulu, selanjutnya terserah apa menu di DBC ini bisa bikin kamu ketagihan atau tidak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar