Selasa, 25 Agustus 2015

RASA ASAM MANIS YANG UNIK DARI ASINAN JAGUNG BAKAR

Asinan memang salah satu menu makanan khas yang terkenal di Bogor. Setiap orang yang berkunjung ke Bogor pasti mencari asinan khas Bogor untuk dibeli sebagai oleh-oleh. Pada umumnya Asinan yang sudah tidak asing ditelinga kita dan di lidah kita adalah asinan buah dan asianan sayur, kedua jenis asinan itulah yang paling populer di kalaganan masyarakat umum, khususnya wisatawan. Tapi ternyata, asianan itu tidak terpaku pada asainan buah dan sayuran saja. Di Bogor ada juga Asinan Jagung Bakar.

Paduan jagung manis yang telah dibakar lebih dulu yang disiram dengan air cabai, dicampur cuka ditambah gula pasir. Rasa manis, asam, dan segar, bercampur menjadi satu sehingga membuat cita rasanya menjadi unik. Untuk menambah kenikmatan, asinan jagung bakar bisanya dimakan bersama kerupuk mi yang berwarna agak putih dan diberi tambahan irisan mentimun.

Coba deh, pokoknya kalau ke Bogor sempetin untuk membeli Asinan Jagung Bakar ini. berlokasi di Jl. Suryakencana, Bogor, tempat ini selalu ramai dipenuhi oleh para penggemarnya. Hanya dengan Rp. 8.000 kita sudah bisa menikmati segarnya rasa asam manis Asinan Jagung Bakar. Lapak Asinan Jagung Bakar ini biasa buka setiap jam 09.00-17.30 WIB.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar